• Portal
  • Situs
  • Website
  • Portal
DTPHP
image

Sosialisasi Penyaluran Dana Klaim AUTP Kalteng 2024

Program Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) Kalimantan Tengah kini hadir untuk melindungi petani dari risiko gagal panen. Dibuka langsung oleh Ir. Hj. Sunarti, MM., acara ini menjadi bukti komitmen Pemprov Kalteng dalam mendukung kesejahteraan petani dengan menggratiskan asuransi, sehingga petani hanya perlu menyiapkan dokumen administrasi. Dengan dukungan penuh Gubernur Kalteng, para Petani juga didukung oleh Kartu Tani senilai Rp500.000,- sebagai langkah untuk meningkatkan produktivitas dan kemandirian petani. Harapannya, semakin banyak petani yang terlibat dan memahami pentingnya perlindungan usaha dan manjemen keuangannya. Mari bersama kita dorong kesuksesan program AUTP demi petani Kalteng yang lebih sejahtera dan mandiri

Selengkapnya
image

Penutupan Jambore PKK 2024

Kemeriahan Penutupan Jambore Kader PKK Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024 berlangsung penuh suka cita di Aula Hotel Bahalap, Palangka Raya. Acara ini menjadi momen istimewa untuk mengapresiasi kerja keras para kader dalam mendukung program pemberdayaan keluarga. Kabupaten Pulang Pisau pun berhasil menyabet Juara Umum! Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Provinsi Kalteng, Ivo Sugianto Sabran, menekankan pentingnya dedikasi para kader PKK yang tidak hanya membawa Kalimantan Tengah menjadi juara nasional, tetapi juga menjadi motor penggerak kesejahteraan keluarga. Kepala Dinas TPHP Kalteng, Hj. Sunarti, turut mengapresiasi sinergi luar biasa antara PKK dan pemerintah, termasuk menjadi mitra strategis dalam mewujudkan ketahanan pangan dan pemberdayaan keluarga. 

Selengkapnya
image

Sosialisasi Penyaluran Dana Klaim AUTP Kalteng 2024

Program Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) Kalimantan Tengah kini hadir untuk melindungi petani dari risiko gagal panen. Dibuka langsung oleh Ir. Hj. Sunarti, MM., acara ini menjadi bukti komitmen Pemprov Kalteng dalam mendukung kesejahteraan petani dengan menggratiskan asuransi, sehingga petani hanya perlu menyiapkan dokumen administrasi. Dengan dukungan penuh Gubernur Kalteng, para Petani juga didukung oleh Kartu Tani senilai Rp500.000,- sebagai langkah untuk meningkatkan produktivitas dan kemandirian petani. Harapannya, semakin banyak petani yang terlibat dan memahami pentingnya perlindungan usaha dan manjemen keuangannya. Mari bersama kita dorong kesuksesan program AUTP demi petani Kalteng yang lebih sejahtera dan mandiri. 

Selengkapnya
image

Rapat Koordinasi Percepatan Olah Tanah

Rapat Koordinasi Percepatan Olah Tanah dipimpin langsunh oleh Kepala Dinas TPHP Kalteng, Ir. Hj. Sunarti, MM. Rapat ini menjadi langkah penting untuk mengatasi kendala lapangan dan memperkuat gotong royong menuju swasembada pangan berkelanjutan. Kolaborasi yang solid antara pemerintah, TNI, dan masyarakat terus diperkuat. Pada rapat ini, ditegaskan pentingnya komunikasi lintas sektor dalam mendukung optimalisasi lahan pertanian. 🌍✨   Bersama, mari kita wujudkan Kalimantan Tengah sebagai lumbung pangan yang tangguh ditengah berbagai tantangan yang kita hadapi! 

Selengkapnya
image

Kepala Dinas TPHP Kalteng Hadiri Upacara Hari Bhakti PU ke-79: Momentum Tingkatkan Komitmen Ketahanan Pangan

Palangka Raya, 3 Desember 2024 – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah (Kalteng), Ir. Hj. Sunarti, MM., turut menghadiri Upacara Hari Bhakti PU ke-79 yang dilaksanakan di halaman Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)Provinsi Kalimantan Tengah. Dalam sambutan Menteri Pekerjaan umum yang dibacakan oleh Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H. Edy Pratowo, menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung visi Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 melalui delapan misi Asta Cita. Dua misi utama yang menjadi tanggung jawab Kementerian PUPR adalah memperkuat swasembada pangan dan melanjutkan pembangunan infrastruktur. Selama sepuluh tahun terakhir, pembangunan infrastruktur secara masif telah dilakukan untuk meningkatkan daya saing nasional, terutama dalam bidang sumber daya air, bina marga, dan cipta karya. Salah satu langkah konkret adalah pelaksanaan Quick Wins, yakni program prioritas pembangunan infrastruktur. Program ini mencakup optimalisasi bendungan untuk irigasi, rehabilitasi jaringan irigasi, pembangunan jalan dan jembatan untuk konektivitas pangan, pembangunan sekolah/madrasah untuk wajib belajar 13 tahun, serta mendukung program strategis lainnya. Wagub Edy Pratowo juga menyampaikan bahwa kolaborasi lintas sektor sangat diperlukan agar setiap proyek infrastruktur dapat selesai tepat waktu, tepat mutu, dan tepat manfaat. Ia mengingatkan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi cuaca ekstrem yang diprediksi akan terjadi pada akhir 2024 hingga awal 2025. "Pastikan infrastruktur siap menghadapi tantangan ini, dengan memperkuat koordinasi, logistik, dan edukasi masyarakat," tegasnya. Wagub Edy menambahkan bahwa pembangunan infrastruktur di Kalteng tidak hanya mendukung mobilitas masyarakat, tetapi juga mempermudah akses ke sektor perkebunan, pertanian, dan pertambangan. Dengan meningkatnya APBD Kalteng, pemerintah optimis dapat meningkatkan anggaran untuk infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan peluang kerja, khususnya dengan posisi strategis Kalteng yang dekat dengan IKN. Ir. Hj. Sunarti, MM., menyampaikan bahwa Hari Bhakti PU ke-79 ini merupakan momen penting untuk memperkuat sinergi dalam percepatan pembangunan infrastruktur, terutama dalam mendukung ketahanan pangan.  "Kolaborasi lintas sektor dapat terus diperkuat agar program-program prioritas, seperti swasembada pangan dan konektivitas wilayah, dapat tercapai sesuai target, sekaligus mendukung visi besar Indonesia Emas 2045," jelasnya. Upacara ini juga menjadi momen mengenang perjuangan Sapta Taruna, tujuh pegawai PU yang gugur dalam pertempuran 3 Desember 1945 di Bandung. Peringatan ini diharapkan dapat menginspirasi semangat pengabdian dan sportivitas seluruh keluarga besar Kementerian PUPR dalam membangun negeri untuk rakyat. Kegiatan diakhiri dengan sesi ramah tamah yang dihadiri Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Dinas PUPR kabupaten/kota, serta para pegawai purna tugas.

Selengkapnya
image

Rapat Koordinasi Percepatan Olah Tanah

Kuala Kapuas, 3 Desember 2024 – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah (Kalteng), Ir. Hj. Sunarti, MM., memimpin Rapat Koordinasi Percepatan Olah Tanah di Aula Graha Tani, Kuala Kapuas. Rapat ini merupakan tindak lanjut dari arahan Direkrtur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian yang sebelumnya dibahas dalam pertemuan di Dinas TPHP Kalteng. Rapat ini dihadiri oleh Wakil Penanggung Jawab Swasembada Pangan Kalteng, Kolonel Inf. Andre Saputro, Kepala Balai Wilayah Sungai Kalimantan II, Ferry Syahrizal, S.T., M.T., Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas, Yaya, S.P., serta Komandan Kodim 1011 Kuala Kapuas, Letkol Inf. Pamungkas Army Saputro, S.Sos., M.Sc. Dalam sambutannya, Ir. Hj. Sunarti, MM., menekankan pentingnya koordinasi dalam mengatasi kendala di lapangan. "Rapat ini bertujuan untuk saling berkoordinasi terkait perkembangan olah tanah dalam optimalisasi lahan," tuturnya.  "Kita juga perlu menyampaikan kendala-kendala yang terjadi di lapangan agar dapat Kita carikan solusinya," tambah Ir. Hj. Sunarti, MM. Ferry Syahrizal, S.T., M.T., menilai rapat koordinasi di tingkat kabupaten sangat efektif untuk menjangkau hingga tingkat kecamatan. "Dengan format seperti ini, kita dapat mengetahui informasi kendala yang ada di lapangan secara langsung. Jangan sampai apa yang sudah dikerjakan tidak terlaporkan," tegasnya. Sementara itu, Kolonel Inf. Andre Saputro menyoroti pentingnya kolaborasi untuk mencapai swasembada pangan pada 2025. "Kita perlu melakukan kolaborasi yang lebih baik agar kendala di lapangan dapat teratasi. Semangat gotong royong masyarakat juga harus terus dikuatkan sehingga sinergi yang diharapkan dapat tercapai," ungkapnya. Rapat ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam mendorong percepatan pengolahan tanah di Kalimantan Tengah sebagai bagian dari upaya mewujudkan swasembada pangan nasional.

Selengkapnya
image

Perkembangan Nilai Tukar Petani, Nopember 2024

Perkembangan Nilai Tukar Petani, Nopember 2024 Provinsi Kalimantan Tengah Nopember 2024

Selengkapnya
image

PERKEMBANGAN INDEKS HARGA KONSUMEN (INFLASI/DEFLASI) NOPEMBER 2024

PERKEMBANGAN INDEKS HARGA KONSUMEN (INFLASI/DEFLASI) PROVINSI KALIMANTAN TENGAH BULAN NOPEMBER 2024

Selengkapnya
image

Dinas TPHP dan Disnakertrans Kalteng Jalin Kolaborasi Demi Kemajuan Pertanian Kalteng

Palangka Raya, 2 Desember 2024 – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah (Kalteng), Ir. Hj. Sunarti, MM., menerima kunjungan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Prov. Kalteng, Farid Wajdi, A.KS., MSW. di Kantor Dinas TPHP Kalteng.  Pertemuan ini bertujuan memperkuat koordinasi dalam pengelolaan dan pelatihan penggunaan alat-alat pertanian guna mendukung produktivitas dan efisiensi sektor pertanian di Kalimantan Tengah.   Ir. Hj. Sunarti, MM,. turut memperlihatkan dan menjelaskan beberapa alat pertanian, seperti traktor roda dua dan combine harvester.  “Kami memiliki tracktor roda dua dan combine harvester yang dapat dimanfaatkan", tuturnya.  "Combine Harvester digunakan untuk memanen padi dengan cara memotong, merontokkan, dan membersihkan gabah dalam satu waktu." tambah Ir. Hj. Sunarti, MM. Ir. Hj. Sunarti, MM., juga menyampaikan kesiapan Dinas TPHP Kalteng untuk mengenalkan pihak Disnakertrans Kalteng ke penyedia Combine Harvester. "Jika diperlukan, kami siap mengantarkan ke penyedia alat ini, sekaligus untuk melihat proses pembuatan dan perakitannya secara langsung,” ungkapnya.   Sementara itu, Farid Wajdi, A.KS., MSW. menyampaikan pentingnya kerja sama antardinas untuk memastikan alat-alat pertanian tersebut dikelola dan dimanfaatkan secara optimal melalui pelatihan teknis.   “Ke depannya, kita dapat berkoordinasi lebih lanjut untuk pelatihan penggunaan alat serta pengelolaan dan penjagaan agar alat-alat ini dapat digunakan secara efektif dan berkelanjutan,” tuturnya.   Kolaborasi ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam mendukung peningkatan kapasitas sumber daya manusia dalam penggunaan alat mesin pertanian, dan kemajuan sektor pertanian di Kalimantan Tengah sebagai upaya mewujudkan Swasembada Pangan Berkelanjutan.

Selengkapnya
image

Dinas TPHP Provinsi Kalteng Siap Bersinergi Dalam Kemajuan Pariwisata Lokal

Palangka Raya, 30 November 2024 – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah (Kalteng), Ir. Hj. Sunarti, MM., menghadiri Malam Anugerah Desa Wisata Provinsi Kalimantan Tengah 2024 yang berlangsung di Hotel Bahalap, Palangka Raya. Acara ini bertujuan untuk mendorong pengembangan desa wisata di Kalimantan Tengah, sekaligus mengapresiasi kontribusi berbagai pihak dalam memajukan pariwisata daerah. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Plh. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Kalteng, Maskur,  Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalteng, Ardian Pangestu, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Kalteng, Kepala Dinas Pariwisata se-Kalteng, jajaran Penjabat Bupati/Wali Kota, serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kalimantan Tengah.  Dalam laporannya, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kalteng, Adiah Chandra Sari, S.H., M.H., menyampaikan pentingnya pengembangan desa wisata untuk meningkatkan daya saing dan memberdayakan potensi lokal.  "Desa harus memiliki tradisi, adat istiadat, seni, dan kerajinan yang khas sebagai daya tarik wisata," ungkapnya.  Ia juga menekankan bahwa kegiatan ini sejalan dengan visi Gubernur Kalteng untuk menciptakan desa yang maju dan mandiri. Dalam sambutan Plt. Sekda Kalteng yang dibacakan oleh Maskur, menyoroti pentingnya sinergi antara masyarakat dan pemerintah dalam memajukan sektor pariwisata. "Ajang ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada desa-desa wisata yang telah menempuh proses seleksi dan penjurian. Kami berharap kegiatan ini dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, membuka lapangan kerja baru, dan mengurangi kesenjangan antardaerah," tuturnya. Ir. Hj. Sunarti, MM., menyampaikan apresiasi terhadap pengembangan desa wisata sebagai upaya strategis untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.  "Melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, kami yakin potensi lokal dapat dioptimalkan, sehingga berdampak pada perekonomian daerah." Dinas TPHP Kalteng siap bersinergi untuk mendukung desa-desa wisata di Kalteng, terutama dalam pengembangan sektor agro-wisata yang dapat mengintegrasikan keindahan alam dengan hasil-hasil pertanian unggulan daerah.  Melalui penghargaan ini, Pemerintah Provinsi Kalteng berharap dapat terus memacu pengembangan desa wisata sebagai salah satu strategi unggulan untuk memperkuat perekonomian daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selengkapnya