• Portal
  • Situs
  • Website
  • Portal
DTPHP
Image

Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantam Tengah, Ir. Sunarti, MM., mengadakan koordinasi dengan pihak Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Palangka Raya (UPR) Dr. Ir. Evi Veronica, M.S., Selasa (11/02/2025).

Pertemuan ini bertujuan untuk melakukan penandatanganan kontrak pengawasan cetak sawah di wilayah Kalimantan Tengah.

Dalam kesempatan ini Ir. Sunarti, MM., menyampaikan harapannya

“Dengan dilaksanakannya Kontrak pengawasan cetak sawah ini diharapkan dapat memastikan pelaksanaan cetak sawah dapat berjalan sesuai rencana dan peraturan yang berlaku, dengan pengawasan langsung dari pihak LPPM UPR”. Ucapnya