• Portal
  • Situs
  • Website
  • Portal
DTPHP
Image

Palangka Raya, 29 November 2024 – Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah meraih penghargaan “BI Kalteng Awards 2024” pada acara Pertemuan Bank Indonesia 2024. 

Presiden RI, Prabowo Subianto, dan Gubernur BI, Perry Wajiyo, turut memberikan sambutan dan arahan secara daring. Turut hadir secara luring, Plt. Direktur Utama Bank Kalteng, Bupati, Wakil Bupati dan Pj. Wali Kota atau yang mewakili, Forum Koordinasi Perangkat Daerah (Forkopimda) , sejumlah Kepala Perangkat Daerah (OPD) dan Instansi Vertikal, Pimpinan Perbankan dan Lembaga Keuangan, serta Perguruan Tinggi, Asosiasi, dan Pelaku UMKM. 

Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Tengah, Ardian Pangestu, turut mengapresiasi kolaborasi Dinas TPHP dan berbagai pemangku kepentingan dalam menjaga inflasi Kalteng berada di lima terendah nasional. Ia optimistis perekonomian Kalimantan Tengah akan tumbuh lebih baik pada 2025.  

“Inflasi Kalteng termasuk lima terendah secara nasional, dan ekonomi 2025 diproyeksikan tumbuh lebih baik dengan inflasi yang terkendali,” jelasnya. 

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara Bank Indonesia, Pemprov Kalteng, dan seluruh pemangku kepentingan dalam menjaga stabilitas ekonomi daerah.

Dalam sambutan Gubernur Kalteng yang dibacakan oleh Ir. Hj. Sunarti, MM., mengapresiasi pencapaian ini. Ia mengungkapkan rasa syukur atas soliditas pertumbuhan ekonomi daerah di tengah gejolak ekonomi global. 

"Pada tahun ini kita patut bersyukur, di tengah gejolak ekonomi global, ekonomi Kalteng dapat tumbuh dengan solid. Percepatan ini tentunya hasil kerja keras pemerintah daerah, Bank Indonesia, dan seluruh pihak dalam penanganan inflasi," tutur Ir. Hj. Sunarti, MM.  

Lebih lanjut, Gubernur juga menginstruksikan beberapa langkah strategis untuk menjaga stabilitas ekonomi, termasuk modernisasi sektor pertanian.

"Ketergantungan kita terhadap daerah lain dalam hal pangan perlu dikurangi. Dengan cetak sawah seluas 150.000 hektar dan modernisasi pertanian, diharapkan produktivitas pangan dapat meningkat," tambahnya.  

Puncak acara ini ditandai dengan penghargaan “BI Kalteng Awards 2024” yang diberikan kepada Dinas TPHP Kalteng atas kontribusinya dalam mendukung kestabilan dan penguatan ekonomi di Kalimantan Tengah.

Penghargaan ini menjadi bukti nyata sinergi antara Bank Indonesia dan Pemerintah Daerah Kalteng dalam memperkuat ketahanan pangan dan ekonomi daerah.