- Portal
- Situs
- Website
- Portal
Sinergi Percepatan Optimalisasi Lahan, Strategi Swasembada Pangan di Kalimantan Tengah
Disusun oleh admin
Palangka Raya - Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng), Hj. Sunarti, pimpin dan beri arahan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Optimalisasi Lahan TA. 2024 yang dilaksanakan di Aula Dinas TPHP Prov. Kalteng, Jumat (28/11/2024).
Dalam arahannya, Hj. Sunarti, menyampaikan progres optimalisasi lahan dengan total realisasi mencapai 42,71%.
"Olah lahan ini harus sesuai rencana untuk meningkatkan produksi dan indeks pertanaman. Produksi pangan Kalteng meningkat 25 persen dari tahun sebelumnya, hal ini menjadi semangat kita bersama untuk terus bekerja," tuturnya.
Putra Widyawinaya, Penanggung jawab Swasembada Pangan Kalteng, menekankan pentingnya sinergitas antar-pihak.
"Cetak sawah, oplah, dan brigade pangan merupakan program strategis nasional yang menjadi tanggung jawab bersama. Kami mengapresiasi kemajuan di Kalteng dan mengimbau seluruh stakeholder meningkatkan kerja sama untuk mencapai target," jelasnya.
Ia juga menegaskan peran aktif TNI dalam mendukung percepatan program ini, termasuk melalui koordinasi dengan Korem 102 Panju Panjung dan para Dandim.
Dalam paparannya, Penanggung Jawab Optimalisasi Lahan, Andre Saputro, menyoroti tantangan krisis pangan, perubahan iklim, dan tata kelola lahan rawa sebagai fokus utama optimalisasi lahan di tahun 2024. Sementara itu, Direktur Pembiayaan Pertanian, Tedy Dirhamsyah, mendorong diskusi terbuka untuk mengidentifikasi masalah dan kesiapan masing-masing kabupaten dalam mendukung program tersebut.
Rapat ini menghasilkan komitmen bersama untuk meningkatkan kerja sama lintas sektor untuk percepatan optimalisasi lahan demi tercapainya swasembada pangan yang berkelanjutan di Kalimantan Tengah.
Turut hadir dalam Rakor ini, Direktur Tanaman Semusim dan Tahunan, Muhammad Rizal Ismail, Kepala BSIP Kalteng, Akmad Hamdan, serta jajaran kodim dan Kepala Dinas Pertanian se - Kalimantan Tengah