- Portal
- Situs
- Website
- Portal
Pasar Tani Dinas TPHP Kalteng, Perkuat Ekonomi dan Jaga Ketersediaan Pangan Berkualitas
Disusun oleh admin
Palangka Raya, 15 November 2024 – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah (Kalteng), Ir. Hj. Sunarti, MM., adakan Pasar Tani di halaman kantor dinas TPHP Kalteng sebagai upaya untuk meningkatkan akses bagi masyarakat.,qqaq.
Berbagai hasil bumi seperti buah semangka, pepaya, jeruk, serta bawang merah dan putih dijual di pasar tani ini. Inisiatif ini memberi kesempatan bagi konsumen untuk membeli bahan pangan berkualitas dengan harga terjangkau sekaligus mendukung kesejahteraan petani.
Pasar Tani ini merupakan bagian dari langkah Dinas TPHP Kalteng dalam menjaga kestabilan harga dan memastikan ketersediaan pasokan pangan. Selain itu, Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempromosikan produk hortikultura dan pertanian Kalimantan Tengah.
Kepala Dinas TPHP Kalteng, Hj. Sunarti, MM., mengungkapkan harapannya agar kegiatan ini dapat terus memperluas peluang pemasaran bagi petani dan menghubungkan mereka langsung dengan konsumen.
"Melalui pasar tani, kami ingin menciptakan wadah bagi masyarakat agar bisa menikmati produk segar dengan harga terjangkau".
Pasar Tani diharapkan mampu mendorong pemberdayaan ekonomi lokal dan memperkuat jaringan distribusi produk pertanian dan hortikultura. Selain itu, kegiatan ini diharapkan menjadi ruang belajar bagi para petani untuk meningkatkan kualitas dan daya saing produk mereka.
Program ini menjadi salah satu dari sekian banyak langkah strategis yang diambil Dinas TPHP Kalteng dalam pembangunan sektor pertanian. Pasar Tani tak hanya memperkuat ekonomi lokal, tetapi juga menjadi simbol dari komitmen Kalimantan Tengah dalam mendukung ketahanan dan swasembada pangan berkelanjutan.