• Portal
  • Situs
  • Website
  • Portal
DTPHP
Image
Selamat Hari Ibu ke-97
Hari ini menjadi momentum untuk menyampaikan rasa hormat dan terima kasih atas peran ibu yang tak tergantikan, sebagai sumber kasih sayang, kekuatan, dan inspirasi dalam keluarga maupun masyarakat. Dedikasi dan ketulusan seorang ibu adalah fondasi penting dalam membangun generasi yang tangguh dan berakhlak.
Melalui peringatan Hari Ibu tahun 2025 ini, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan Provinsi Kalimantan Tengah mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menghargai, mendukung, dan memberdayakan perempuan, khususnya para ibu, dalam setiap perannya.
Satu hari memang tak pernah cukup untuk membalas segalanya. Selamat Hari Ibu, cinta sepanjang masa. 🌺🌻🌹🌷